Wartamelawi.com, Pontianak – Relawan Kalimantan Maju, pendukung Capres Cawapres 02 meminta Prabowo Subianto hadir di Kalimantan Barat.
Arif Adi Mulia SH, insiator pengagas Aliansi Relawan Kalimantan Maju pendukung Prabowo-Gibran, Selasa (16/1/2024) menjelaskan permintaan kedatangan Prabowo itu atas saran dari berbagai relawan dan organ pendukung.
“Intinya kami ingin menyampaikan beberapa poin, terutama terkait dukungan untuk melanjutkan Ibu Kota Negara atau IKN, serta dukungan lainnya,” kata Arif yang juga Ketua DPD Projo Kalbar ini.
Prabowo, kata Arif, diharapkan datang ke Kalbar sesuai keinginan dari hasil konsolidasi rekan-rekan relawan, organisasi dan lintas komunitas pendukung Capres Cawapres Prabowo-Gibran di Kalbar.
“Kami sebagai bagian dari warga Kalimantan Barat memandang pasangan nomor 2 Prabowo-Gibran merupakan pasangan yang sangat potensial dalam mendukung kebijakan Presiden Jokowi, terutama berkenaan dengan IKN,” kata Arif.
IKN, kata Arif, berhubungan dengan hajat hidup dan kesejahteraan warga di Pulau Kalimantan, terutama Kalimantan Barat. “Satu-satunya pasangan capres dan cawapres yang mendukung pembangunan IKN adalah Prabowo-Gibran,” ujarnya.
Sikap Prabowo terhadap IKN, lanjut Arif, mencerminkan sebagai seorang negarawan sejati yang selalu berfikir dan bertindak mengutamakan kepentingan rakyat dan negara. Dengan IKN itu, maka posisi Kalimantan Barat menjadi salah satu daerah penyangga. Secara otomatis akan berdampak terhadap kesejahteraan rakyat Kalbar khususnya.
Hal yang sama dikemukakan perwakilan dari para relawan pendukung lainnya antara lain Bolone Mase, Solmet, Rampas Setia 08, Milenial Bergema, dan puluhan organ lainnya. Mereka kompak mengharapkan Prabowo datang ke Kalbar.
Sekjen DPW Rampas Setia 08, Fajeri Shamad mengatakan kedatangan Prabowo merupakan harapan dari seluruh elemen masyarakat Kalbar khususnya dan harapan rakyat Kalimantan pada umumnya.
“Hadirnya beliau akan menjadi penguatan dan bentuk jaminan keberlangsungan IKN yang akan membawa Kalimantan ke puncak kejayaan dan Indonesia dimasa mendatang,” kata pria pemilik sapaan Jery ini.
Prabowo, kata Jery, merupakan sosok pemimpin ikhlas dalam perjuangan. Untuk itu diharapkan terpilih menjadi pengganti Jokowi yang telah meletakkan Bangsa indonesia pada jalur yang sepantasnya.
“Silakan kita berkompetisi dalam mendukung caleg idola dari partai-parta yang kita senangi namun kami mengimbau bahwa IKN menjadi persatuan kita selaku putra Kalimantan,” kata Jery. (02/ST).