Wartamelawi.com – Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa dan Wakil Bupati Melawi, Drs. Kluisen melaksanakan kunjungan kerja ke Kecamatan Belimbing di Desa Nusa Kenyikap, Kamis (05/10/2023). Kunjungan kerja Bupati dan Wakil Bupati Melawi ini digelar dalam rangka pembinaan penyelenggaraan pemerintah kecamatan tahun 2023 dan diikuti juga oleh seluruh kepala desa se-Kecamatan Belimbing.
Hadir pada kegiatan tersebut, Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Ritaudin, Anggota DPRD Kabupaten Melawi, Para kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi, Pimpinan Bank Kalbar Nanga Pinoh, Tim Penggerak PKK Kabupaten Melawi, Para Kepala Desa, Kepala Sekolah, Guru, dan Tokoh Masyarakat.
Camat Belimbing, Felix Triudadin dalam laporannya mengatakan seluruh desa di Kecamatan Belimbing telah melaksanakan RKPDes 2024 dengan lancar dan tertib. Dirinya memastikan rencana anggaran desa tahun 2024 di Kecamatan Belimbing telah sesuai regulasi yang ada dan telah memprogramkan kegiatan prioritas seperti pengentasan kemiskinan ekstrim, penanganan stunting, ketahanan pangan, operasional desa, dan jamkesmas.
Felix juga melaporkan saat ini di Kecamatan Belimbing terdiri dari 17 desa dengan 6 desa mandiri, 2 desa maju, dan 9 desa berkembang.
Dalam kesempatan ini, Felix juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Melawi, khususnya kepada Bupati dan Wakil Bupati yang telah melaksanakan berbagai Pembangunan di Kecamatan Belimbing.
“Pembangunan tersebut diantaranya perbaikan jalan melalui UPJJ di wilayah lingkar Saran, pengaspalan jalan Batu Nanta menuju Guhung, pengaspalan jalan mulai dari simpang Batu Buil menuju Batu Ampar, peningkatan status Rumah Sakit Belimbing menjadi Pratama, menganggarkan Pembangunan jembatan gantung menunuk, penyediaan listrik di Sepan Tonak, pembangunan kantor GKII Daerah Belimbing Raya dan renovasi-renovasi rumah ibadah,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa dalam sambutannya mengatakan kunjungan kerja yang dilaksanakan jangan hanya dijadikan acara seremonial saja, melainkan harus ada evaluasi program dan kegiatan sebagai bahan menyusun program pembangunan di tahun mendatang.
“Kunjungan kerja dan tatap muka bersama masyarakat dan seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Belimbing dalam rangka silaturahmi, menampung aspirasi dan melihat langsung kondisi masyarakat, sekaligus melakukan pembinaan penyelenggaraan pemerintahan kecamatan,” ungkapnya.
Bupati mengungkapkan saat ini pemerintah daerah terus melaksanakan pembangunan baik di bidang infrastruktur, kesehatan, pendidikan, pertanian, dan bidang lainnya demi kesejahteraan masyarakat.
“Anggaran yang dialokasikan di Kecamatan Belimbing dan Belimbing Hulu ini cukup besar, diantaranya untuk Pembangunan peningkatan jalan Batu Nanta – Guhung, peningkatan jalan simpang nasional batu buil – Tiong Keranjik sepanjang 8 KM, dan peningkatan jalan Batu Buil – Batu Ampar,” ungkapnya.
“Insyaallah untuk tahun 2024, Melawi juga akan menerima aspirasi DAK sebesar 200 milyar, dan 50 milyar akan kita alokasikan untuk pembangunan di wilayah Belimbing dan Belimbing Hulu. Hal ini bisa kita laksanakan karena adanya komunikasi yang baik dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan Pemerintah Pusat melalui Anggota DPR RI dapil Kalimantan Barat II,” terangnya.
Dan terkait Pembangunan di wilayah Belimbing, Bupati mengatakan akan melanjutkan pengaspalan ruas jalan Batu Nanta menuju Guhung pada tahun 2024 dengan nilai mencapai 13 milyar. Nantinya jalan ini juga berlanjut ke Belonsat.
“Relokasi SD 8 Nusa Kenyikap karena sering terkena banjir akan kita lakukan, kita akan bangun yang baru, Pak Camat silahkan laporkan hibah lokasi nya dimana,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini juga, Bupati mengingatkan terkait penanganan masalah stunting yang masih menjadi pekerjaan rumah bagi Kabupaten Melawi, netralitas ASN menjelang Pemilu 2024, kebakaran hutan dan lahan, serta permasalahan DBD.
“Mari kita bergandengan tangan, bahu membahu dan bersama-sama membangun Kabupaten Melawi yang adil, pantas, hebat, dan berlandaskan gotong royong. Terkait usulan dari Kecamatan, silahkan dilaporkan secara tertulis kepada saya” tutupnya.
Pada kesempatan tersebut juga Pemerintah Kabupaten Melawi melaksanakan pengobatan gratis, imunisasi, pemberian obat pencegahan massal kaki gajah, dan penyerahan BKB KIT Stunting,
Selain itu Tim Penggerak PKK Kabupaten Melawi juga memberikan bantuan uang tunai secara simbolis kepada pengrajin produk unggulan di 11 Kecamatan, pemberian makanan tambahan untuk ibu hamil, pemberian bantuan makanan tambahan untuk balita, pemberian tablet tambah darah untuk remaja putri, peninjauan pembuatan produk unggulan di kecamatan, dan peninjauan simulasi pengolaan makanan bergizi cegah stunting.
Sumber : Humas Pemkab Melawi (PROKOPIM/Fariz)
Publis : Bagus Afrizal