Wartamelawi.com – Kapolres Melawi yang baru, AKBP Harris Batara Simbolon, S.I.K., S.H., M.Tr.Opsla, menggelar kegiatan silaturahmi bersama sejumlah tokoh agama Islam Kabupaten Melawi. Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban ini digelar di Café Kopi Dari Hati, Kecamatan Nanga Pinoh, pada Sabtu (12/04/2025) pukul 16.00 WIB.
Hadir dalam pertemuan tersebut sejumlah tokoh penting di kalangan umat Islam Melawi, di antaranya Ketua PCNU Melawi H. Ropingi, Ketua PD Muhammadiyah M. Faisal, Ketua PHBI H. Aimolnija, Ketua BKPRMI Widya Rima, perwakilan MUI H. Nuryanto, serta tokoh masyarakat H. Sulaiman dan M. Yamin.
Dalam sambutannya, Kapolres Melawi menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran para tokoh agama. Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan menjalin silaturahmi dan mempererat sinergi antara Polres Melawi dan tokoh masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah.
“Silaturahmi ini kami laksanakan sebagai langkah awal membangun komunikasi yang kuat dengan para tokoh agama. Saya berharap, ke depan kita bisa saling mendukung menjaga Kamtibmas yang aman dan damai di Melawi,” ujar Kapolres.
Kegiatan ini disambut baik oleh para tokoh yang hadir. Ketua PCNU Melawi, H. Ropingi, mengapresiasi inisiatif Kapolres yang langsung turun ke lapangan membangun kedekatan dengan masyarakat. Ia juga menegaskan pentingnya peran Polri dalam menindaklanjuti laporan warga.
“Harapan kami, sinergi ini terus terjalin. Kami juga berharap Polres Melawi tetap responsif terhadap laporan dan keluhan masyarakat,” katanya.
Sementara itu, Widya Rima yang juga anggota DPRD Melawi menyoroti pentingnya menjaga harmoni di tengah keberagaman yang ada.
“Melawi adalah kabupaten yang heterogen, terdiri dari berbagai suku dan agama. Kunci utama menjaga kedamaian adalah komunikasi dan koordinasi yang baik antara tokoh masyarakat dan aparat keamanan,” ucapnya.
Hal senada disampaikan tokoh masyarakat, M. Yamin, yang berharap sinergi yang terjalin dapat menciptakan situasi yang aman, damai, dan kondusif di Kabupaten Melawi.
“Semoga silaturahmi ini menjadi awal kerjasama yang harmonis antara tokoh agama dan Polres Melawi untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat,” ungkapnya. (Bgs).