PemerintahReligi

Kluisen Hadiri Aqiqah Anak Bupati Melawi

30
×

Kluisen Hadiri Aqiqah Anak Bupati Melawi

Sebarkan artikel ini

Wartamelawi.com -Wakil Bupati Melawi, Kluisen bersama Istri menghadiri acara Aqiqah anak ke tiga Bupati Melawi, H.Dadi Sunarya Usfa Yursa di Rumah Jabatan Bupati, Minggu (15/1/2023) pagi.

Terlihat juga hadir Sekretaris Daerah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Anggota DPRD Melawi, Kepala Desa, OPD dilingkungan pemerintah Kabupaten Melawi dan para undangan lainnya.

Aqiqah adalah pengurbanan hewan dalam syariat Islam, sebagai bentuk rasa syukur umat Islam terhadap Allah Subhanahu wa ta’ala mengenai bayi yang dilahirkan.

” Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh para tamu undangan yang hadir di acara Aqiqah putri kami ini. Ini adalah bentuk wujud rasa syukur kepada Allah SWT atas kelahiran anak ketiga saya ini,” ungkap Bupati Melawi.

Kegiatan tersebut juga diisi dengan acara tausiyah yang berisi tentang sejarah – sejarah tentang para nabi pada zaman dahulu yang di anugerahi anak dan cara – cara untuk mendidik anak.

Kegiatan tersebut juga di akhiri dengan ucapan selamat oleh para tamu undangan dengan Bupati Melawi, dan makan bersama menikmati hidangan yang disediakan.

Penulis: Syarif Nurul Hidayatullah 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250