BeritaDesaKesehatanPemerintahWarta Melawi

ODF di Desa Nanga Man, Wabup: Mari Dorong Semua Desa di Melawi

555
×

ODF di Desa Nanga Man, Wabup: Mari Dorong Semua Desa di Melawi

Sebarkan artikel ini

Wartamelawi.com – Desa Nanga Man, Kecamatan Pinoh Utara, resmi mendeklarasikan penerapan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Pilar 1, yakni Open Defecation Free (ODF) atau stop buang air besar sembarangan. Acara deklarasi yang digelar pada Kamis (18/9/2025) ini turut dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Melawi, Malin, S.H.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Melawi menyampaikan apresiasi tinggi kepada jajaran pemerintah desa serta seluruh masyarakat Nanga Man yang dinilai kompak bergotong royong dalam mewujudkan lingkungan sehat melalui penerapan ODF.

“Saya sangat mengapresiasi perubahan perilaku masyarakat untuk hidup bersih dan sehat. Ini adalah langkah nyata yang patut dicontoh oleh desa-desa lain. STBM membuktikan bahwa kita mampu berubah,” ujar Malin.

Ia menambahkan, deklarasi ODF yang dilakukan Desa Nanga Man diharapkan menjadi pemicu semangat bagi desa dan kecamatan lain di Kabupaten Melawi.

“Semoga deklarasi ini semakin meningkatkan kesadaran serta kesehatan masyarakat Kabupaten Melawi, khususnya di Desa Nanga Man,” harapnya.

Lebih jauh, Wakil Bupati menjelaskan bahwa hingga saat ini sudah ada 35 desa di Kabupaten Melawi yang berhasil mencapai status ODF. Desa Nanga Man sendiri menjadi desa kedua di Kecamatan Pinoh Utara yang mendeklarasikan diri sebagai desa bebas buang air besar sembarangan.

“Capaian ini tentu memerlukan kerjasama dan sinergi dari semua pihak. Kita akan terus mendorong agar seluruh desa di Kabupaten Melawi dapat segera menyusul dan menjadi ODF,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Nanga Man mengungkapkan bahwa persiapan menuju deklarasi ini telah dilakukan cukup lama dengan dukungan penuh dari masyarakat dan Dinas Kesehatan yang sebelumnya sudah melakukan verifikasi.

“Kami bersama warga berkomitmen menerapkan Pilar 1 STBM. Terima kasih juga kepada Pemkab Melawi yang telah memberikan dukungan penuh sehingga deklarasi ini bisa terlaksana,” ucapnya.

Kegiatan deklarasi ODF di Desa Nanga Man turut dihadiri Ketua GOW Kabupaten Melawi Ny. Modesta Sundari Malin, sejumlah kepala OPD, Manager Wahana Visi Indonesia Area Sintang–Melawi, Camat Pinoh Utara, Forkopincam, para kepala desa, serta tokoh masyarakat setempat. (Bgs).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250