Wartamelawi.com – Pemerintah Kabupaten Melawi menerima bantuan 1 unit mobil ambulans dan 4 unit konsetrator oksigen dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Penyerahan tersebut diberikan secara langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji S.H.,M.Hum dan diterima oleh Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat, Senin (30/08/2021).
Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji mengatakan bantuan tersebut bertujuan untuk memisahkan pengunaan mobil ambulans untuk pasien Covid-19 dengan pasien penyakit lainnya.
“Hari ini Pemprov Kalbar menyerahkan bantuan sebanyak 12 unit mobil ambulans dan 92 unit konsentrator oksigen kepada Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat. Ambulans ini nantinya akan digunakan untuk menjemput pasien Covid-19 agar terpisah dengan ambulans yang membawa pasien penyakit lainnya. Pasien Covid-19 yang akan dibawa ke tempat isolasi terpadu tidak boleh dijemput menggunakan sembarang kendaraan, harus dengan ambulans khusus”, ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat atas bantuan 1 unit ambulans dan 4 unit konsentrator oksigen untuk Kabupaten Melawi.
“Saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Tentunya, dengan adanya bantuan 1 unit ambulans dan 4 konsentrator yang telah diserahkan melalui Bapak Gubernur untuk Kabupaten Melawi akan kami gunakan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat, khususnya dalam penanganan Covid-19 di daerah”, ujarnya.
Bupati juga mengatakan keberadaan mobil ambulans dan konsentrator oksigen mempunyai perananan yang penting guna menunjang percepatan pelayanan penanganan pasien Covid-19.
“Bantuan secara simbolis sudah kita terima, tadi saya di dampingi Kadis Kesehatan menerimanya. Dengan adanya tambahan 1 unit mobil ambulans khusus Covid-19 dan 4 unit konsentrator oksigen diharapkan pelayanan penanganan pasien Covid-19 di Kabupaten Melawi akan lebih cepat dan optimal”, katanya.
Sumber : Humas Pemkab. Melawi