Daerah

Sensus Penduduk 2020 Melawi Kendala Covid-19 dan Anggaran.

14
×

Sensus Penduduk 2020 Melawi Kendala Covid-19 dan Anggaran.

Sebarkan artikel ini

Wartamelawi.com – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Melawi Yunita mengungkapkan tahun 2020 Badan Pusat Statistik melakukan pengambilan data (SP) Sensus Penduduk mengingat kasus Covid-19 pada masa itu meningkat Sehingga tidak bisa melakukan sensus penduduk 2020, dilakukan pengunduran waktu di tahun 2021 akan tetapi tahun 2021 dilakukan pengehematan anggaran sehingga tidak bisa dilakukan dalam skala besar.

“ Namun untuk Sensus Penduduk ini, kita hanya mengapdate data Blok Sensus tidak semua wilayah Melawi terpilih, ada sekitar 90 an yang tersebar di Kecamatan Nanga Pinoh yang seharusnya berakhir bulan Oktober, “ Kata Yunita Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) saat di temui di ruang kerjanya Rabu, (10/11/2021).

Mengingat banjir melanda melawi membuat pihaknya sangat terkendala untuk melakukan proses pendataan sensus tersebut sehingga dilakukan pengunduran waktu pengambilan sample data penduduk.” Rencana kedepanya ada kelanjutanya namanya Sensus Penduduk Long Form,”katanya.

Dikatakan pihaknya belum mendadapatkan indikator-indikator kependudukan yang sebenarnya penting dilakukan karna terkendala Covid-19 serta penghematan anggaran yang dilakukan oleh Pemerintah sehingga untuk mendapatkan indikator tersebut perlu waktu yang panjang jadi untuk pengambilan Sensus Penduduk 2020 hanya Sample.

“ Makanya dinamakan Sensus Long Form karna itu sample dengan pertanyaan yang sedikit, dilakukan dengan listing yang saat ini masih berjalan yang dilakukan oleh para petugas, ‘’ katanya.

Yunita menjelaskan untuk pendataan Sensus Long Form ada sekitar 91 daerah atau Blok yang mana 1 blok bisa terdiri satu 1 RT atau beberapa RT. “ Sementara untuk pusat Sensus dilakukan di kecamatan Nanga Pinoh dan Kecamatan Belimbing

Lanjut dia memang data yang di ambil sangat penting dilakukan mengingat indikator kependudukan terutama proyeksi kependudukan kemudian indikator perumahan dan lain-lain.

“ Kami berharap masyarakat bisa memberikan data kepada petugas BPS karna data ini sangat bermanfaat untuk kebijakan Pemerintah dibidang kependudukan karna data penduduk langsung menyentuh masyarakat, “jelasnya.(tim red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250