PemerintahWarta Melawi

Wabup Kluisen Minta Desa Prioritaskan Program Ketahanan Pangan dan Penurunan Stunting

27
×

Wabup Kluisen Minta Desa Prioritaskan Program Ketahanan Pangan dan Penurunan Stunting

Sebarkan artikel ini

Wartamelawi.com -Wakil Bupati Melawi, Drs. Kluisen membuka secara resmi rapat koordinasi program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa dan perencanaan desa berbasis data SDGs dalam penyusunan RKP Desa Tahun 2023 di Hotel Rajawali Nanga Pinoh, Kamis (08/09/2022). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi, Kepala Desa, maupun para pendamping desa.

Wakil Bupati Melawi, Drs. Kluisen dalam sambutannya mengatakan dalam rangka menjalankan urusan di bidang pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, pemerintah telah melaksanakan kegiatan pendampingan melalui penyediaan tenaga pendamping professional yang terdiri dari tenaga pendamping lokal desa, tenaga pendamping desa di kecamatan, dan tenaga ahli pemberdayaan masyarakat yang bertugas di kabupaten.

“Tenaga pendamping ini diharapkan dapat bersinergi dengan semua pemangku kepentingan pada semua tingkatan, terutama unsur pemerintah mulai dari OPD teknis di Kabupaten, Camat, dan Kepala Desa,” ungkapnya.

Wakil Bupati juga meminta kepada para pendamping desa untuk bisa menjalankan tugasnya dengan baik, terutama pengawasan pada penggunaan dana desa.

“Khususnya untuk anggaran ketahanan pangan sebesar 20 persen, pendamping desa harus benar-benar mengawasi realisasinya apakah sudah sesuai dengan kebutuhan masyarakat desa. Karena anggaran untuk kegiatan ini cukup besar,” ujarnya.

Wakil Bupati juga berharap kepada desa untuk mengutamakan kegiatan yang menjadi prioritas masyarakat, tidak hanya difokuskan pada pembangunan fisik, namun kegiatan peningkatan SDM juga harus menjadi perhatian, termasuk penanganan masalah stunting.

“Stunting saat ini menjadi prioritas pemerintah. Apalagi kasus stunting di Melawi masih cukup tinggi, sehingga penanganan stunting harus menjadi perhatian semua pihak, termasuk Desa”, pesannya.

Dalam kesempatan tersebut juga, Wakil Bupati meminta para pendamping desa untuk mengingatkan ke pemerintah desa terkait permasalahan aset desa agar bisa terdata dengan baik.

“Jangan sampai ketika Kepala Desa sudah tidak menjabat, kemudian asetnya juga hilang. Oleh karena itu invetarisasi masalah aset harus segera dibenahi,” jelasnya.

Menutup sambutannya, Wakil Bupati juga berpesan kepada pendamping desa agar bisa mendampingi masyarakat dan desa untuk mewujudkan indikator progress dan perkembangan indeks desa membangun di Kabupaten Melawi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, H. Hasanuddin mengatakan rakor P3MD diselenggarakan untuk menyamakan persepsi, perencanaan kegiatan, maupun evaluasi program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa serta perencanaan desa berbasis data SDGs dalam penyusunna RKP Desa tahun 2023.

“Kegiatan ini diikuti oleh tenaga ahli pemberdayaan masyarakat, pendamping desa dan pendamping desa teknis infrastruktur, pendamping lokal desa, PNS dan TKD dengan total peserta 70 orang,” terangnya.

Penulis : Humas Fariz

Editor: Syarif Nurul Hidayatullah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250