Wartamelawi.com – Komitmen Polres Melawi dalam mendukung program ketahanan pangan nasional terus diwujudkan secara nyata. Pada Senin (5/1/26), Polres Melawi kembali mengantarkan jagung pipilan hasil panen petani ke Perum Bulog Cabang Sintang dengan total mencapai 2.551 kilogram atau sekitar 2,5 ton.
Jagung pipilan yang dikirim memiliki kadar air berkisar antara 13,3 persen hingga 13,9 persen, sehingga telah memenuhi standar kualitas yang ditetapkan Bulog. Sebelum dikirim, jagung tersebut melalui proses pengeringan guna memastikan mutu tetap terjaga dan layak diserap sebagai cadangan pangan.
Pengantaran ini merupakan bagian dari komitmen Polres Melawi dalam mendukung ketahanan pangan nasional sekaligus memperkuat sinergi dengan Bulog dalam menjaga ketersediaan stok pangan, khususnya komoditas jagung, di wilayah Kalimantan Barat.
Kapolres Melawi AKBP Harris Batara Simbolon, S.I.K., S.H., M.Tr.Ospla melalui Kasubsi Penmas Humas Polres Melawi Aipda Arbain, S.H., menegaskan bahwa Polres Melawi tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga aktif mendukung sektor pertanian agar hasil panen petani dapat terserap dengan optimal.
“Kami menyadari sektor pertanian memiliki peran strategis dalam menjaga stabilitas pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, Polres Melawi berkomitmen untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah, instansi terkait, serta seluruh elemen masyarakat, guna mendukung kelancaran produksi hingga distribusi hasil pertanian,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, Polres Melawi berharap pengantaran jagung pipilan tersebut dapat memberikan manfaat nyata bagi petani, sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah dan nasional.
Sumber : Humas Polres Melawi (Arb)










