BeritaPeristiwaWarta Melawi

Kebakaran Rumah di Loka Jaya, Ipda Jefri Manurung Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa

47
×

Kebakaran Rumah di Loka Jaya, Ipda Jefri Manurung Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa

Sebarkan artikel ini

Wartamelawi.com – Kebakaran hebat terjadi di Dusun Gelombang, Desa Loka Jaya, Kecamatan Tanah Pinoh, pada Kamis malam (24/10), sekitar pukul 23.30 WIB. Satu unit rumah milik Yusni (57) ludes dilalap api.

Kapolres Melawi, AKBP Muhammad Syafi’i, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Kota Baru, Ipda Jefri Manurung, S.H., membenarkan kejadian tersebut.

“Benar, telah terjadi kebakaran di rumah milik saudara Yusni. Kami segera menuju lokasi untuk mengamankan tempat kejadian perkara (TKP),” ungkap Ipda Jefri Manurung.

Proses pemadaman api dilakukan secara manual oleh warga sekitar. Setelah dua jam, berkat kerja sama gotong royong masyarakat, api berhasil dipadamkan. Beruntung, saat kebakaran terjadi, pemilik rumah beserta keluarganya sedang tidak berada di tempat.

“Kerugian diperkirakan mencapai seratus juta rupiah. Rumah yang sebagian besar berbahan kayu terbakar habis. Kami memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan,” tutup Ipda Jefri Manurung.

Sumber : Humas Polres Melawi

Publis : Bagus Afrizal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250